BERCERMIN DIRI
Selfie itu baik, asalkan niat kita itu untuk bercermin diri. Bukan untuk pamer, apalagi membanggakan diri.
Jujur saja.. saya ini termasuk orang yang senang selfie. Karna wajah adalah cerminan hati. Apa pun yang ada di hati, akan tampak di wajah itu.
Coba lah bercermin, lihat wajah kita sendiri. Saya pernah ketika bercermin melihat wajah saya, koq rasa nya saya muak ya melihat wajah saya sendiri..?
Jika saya saja muak, apalagi orang lain yang melihat nya? Pasti ada yang salah, pasti ada yang kotor di hati ini. Di sini saya jadi mengetahui bahwa diri ini harus banyak bersih-bersih..!
Ternyata ketika kita bercermin melihat wajah sendiri, wajah kita itu bercerita.. ia akan berbicara sendiri. "Ini lah wujud kesombongan, keangkuhan, iri dengki, busuk hati. Dan ego yang meninggi."
Jika kita telah menyaksikan, maka kita menjadi tahu dan Sadar.. seperti apa isi hati kita selama ini.
Makanya saya itu sering selfie, untuk bercermin diri. Ketika kita rajin bercermin semakin lama kita kan semakin hafal dan dapat membaca isi hati.
Jika teman-teman ingin membaca hati orang lain, lihat pada wajah nya. Orang baik atau orang jahat akan tampak jelas, tak dapat di bohongi. Tetapi itu semua harus lah di latih dari diri kita sendiri.. sering-sering lah bercermin diri..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar