Jumat, 10 Maret 2017

SADAR ALLAH DALAM KEHIDUPAN

SADAR ALLAH DALAM KEHIDUPANSADAR ALLAH DALAM KEHIDUPAN

Aplikasi Sadar Allah itu akan dapat kita rasakan dalam setiap gerak hidup ini. Kita selalu di anjurkan untuk selalu berdzikir sebanyak-banyak nya di kala duduk, berdiri, dan berbaring.

Jadi Dzikir kepada Allah itu harus selalu ON/Aktif setiap saat. Kita akan bisa berdzikir setiap saat tanpa harus menyebut Nama Allah. Ini lah Dzikir yang tak terucap.

Yang Sadar kepada Allah sudah di katakan berdzikir walau ia tak menyebut nama Allah apalagi bila di sebut. Tetapi bagi yang menyebut nama Allah belum bisa di katakan berdzikir jika tiada "Sadar Allah".
Contoh yang sering terjadi dalam kehidupan ini ialah, ketika kita sedang makan di sebuah warung makan. Lantas datang lah pengamen. Bagaimana kah sikap kita di saat itu? Apa kesel, merasa terganggu, atau kah melihat Allah di saat itu?

Bagi yang terbiasa Sadar Allah, pasti bisa melihat Allah di sebalik sesuatu. "Ke mana kau memandang, di situ wajah Allah.." ia akan langsung melihat Allah, pengamen yang datang ke tempat kita yang sedang makan itu juga kehendak Allah. Allah lah yang maha mengatur segala sesuatu. Setiap gerak pengamen ini juga di gerakkan Allah.

Berarti, sedekah yang kita keluarkan itu juga kehendak Allah. Mungkin selama ini kita jarang bersedekah, makanya Allah kirimkan pengamen untuk kita berbuat kebaikan.

Nah, jika kesadaran kita telah ke Allah di saat itu, jangan berikan uang seribu rupiah. Tetapi berikan lah sepuluh ribu rupiah, atau lebih banyak lagi. Pasti muncullah keikhlasan jika kita benar-benar Sadar Allah.
Jadi orang yang Sadar Allah itu, takwa nya karna Allah. Bukan karna ingin nya.

Begitu pula, baik pengamen atau pengemis yang datang kepada kita, jangan merasa terganggu. Lihat lah Allah. Jika kita telah melihat Allah(Sadar Allah), itu lah dzikir yang tak terucap. Walau tak menyebut nama Allah, tetapi kesadaran ini sudah ke Allah, melihat Allah di sebalik sesuatu.

Jadi, jangan lepas dari Sadar Allah..
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar