MENDIDIK ANAK
Mendidik anak itu jangan pakai EGO, jangan turuti kemauan diri sebagai orang tua. Tetapi didik lah anak dengan mengajak, bukan menyuruh.
Jika dengan menyuruh, itu sama saja memaksa anak. Tentu anak akan melawan jika dia sudah merasa terpaksa. Bagaimana ia kan patuh? Jika anak melawan, EGO orang tua pun semakin kuat. Biasa nya banyak yang marah dan emosi, karna segala kehendak tak di turuti.
Tanpa di sadari, kita sebagai orang tua banyak egois. Sementang-mentang orang tua, segala kehendak harus di turuti. Padahal mendidik anak dengan EGO, justru membuat anak berontak dan melawan.
Jika ingin anak menurut, kita harus menghilangkan ego sebagai orang tua. Jadikan anak itu seperti sahabat. Jika kita menganggap sahabat, tentu anak tidak merasa terpaksa.
Menyuruh dan mengajak itu satu tujuan, tetapi beda cara..
Contoh menyuruh,
"Nak, rapi kan mainan mu, jangan berserak seperti itu!" tentu si anak merasa terpaksa dan tidak menurut.
Contoh mengajak,
"Nak, bantu ibu yuk! Mainan nya berserak sekali, ayo kita rapikan sama-sama." Pasti si anak semangat, karna itu di anggap nya bermain, bukan tugas yang harus di selesai kan dengan terpaksa.
Seringkali kita sebagai orang tua, lebih mengutamakan ego, salah cara dalam mendidik anak. Kalau anak tak menurut kita malah marah-marah.
Lihat lah kemampuan dan kelemahan anak, sebatas mana? Jika dia belum mampu, masa' kita memaksakan kehendak.
Banyak yang tidak memahami, ketika kita ego dalam mendidik anak, tanpa kita sadari kita telah menyalurkan vibrasi ego kepada diri si anak. Tentu si anak melawan..
Jika sebagai orang tua ego ini telah lebur dan penyabar, tentu vibrasi sabar akan mengalir ke si anak. Dan anak menjadi luluh dan penurut.
Anak itu hanya titipan Allah, yang harus kita bina, kita didik dan bimbing pada kebenaran. Tetapi jika salah cara, tentu mereka durhaka. Jadi durhaka itu tergantung si orang tua. Bagaimana cara mendidik anak, apakah dengan ego? Jika si anak, di didik dengan nol ego, dengan kesabaran, tentu si anak tiada tega mendurhakai orang tua.
Jadi bercerminlah wahai orang tua, selama ini menyuruh apa mengajak? Apa masih marah jika segala keinginan tak di turuti anak? Selalu lah dukung anak pada apa yang mereka inginkan, selama itu baik. Doakan mereka..
Tebarkan vibrasi sabar dan kasih sayang, agar mereka menurut dan berbakti.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar