Rabu, 03 Mei 2017

REZEKI

REZEKI

Di kejar-kejar.. ia berlari..
ketika di abaikan.. datang sendiri..
itulah lah Rezeki..!

Ada yang maha mengatur..
Ada yang maha berkehendak..
Memang lah kita ini tak kuasa merangkul rezeki, karna ia bagaikan angin. bisa di rasa tapi tak bisa di pegang.

Allah berkata di al quran,
"Apabila telah di tunaikan Sholat, carilah karunia Allah dan ingatlah(sadari) Allah banyak-banyak agar kamu beruntung." (QS. Al- Jumu'ah : 10)

Yang di suruh cari oleh Allah itu ialah "Karunia", bukan rezeki. karunia ialah segala sesuatu yang telah di berikan atau di ciptakan Allah. dan kita diingatkan untuk selalu menyadari Allah banyak-banyak agar kita beruntung. dan ini sangat banyak yang terjatuh terpeleset ketika kita tidak Sadar Allah.

Berapa banyak orang yang mencari karunia Allah tetapi akhirnya celaka, karna tiada sadar Allah. Sekolah tinggi-tinggi, akhirnya berusaha jadi pejabat. Setelah mendapatkan jabatan dan kedudukan tinggi(karunia), eh, malah korupsi! apakah itu yang nama nya rezeki? itu bukan rezeki.

Rezeki ialah suatu pemeberian Allah yang mutlak. bukan karna kita cari atau karna usaha diri. rezeki adalah suatu pemberian Allah yang di ridhoi..

Jika ada orang yang mencuri, menipu, korupsi, dan kaya raya dan banyak harta nya itu bukan rezeki? bukan! itu bukan rezeki. itu hanya lah orang-orang yang mencari karunia tanpa mengingat/menyadari Allah.

Rezeki halal, tiada rezeki itu yang haram. karna rezeki ialah, pemberian yang Allah Ridhoi. tidak bisa di cari, tidak bisa di  tunda, tidak bisa di halangi. apabila Allah telah menentukan rezeki itu, akan datang sendiri. apabila Allah sempitkan rezeki itu, tiada yang mampu untuk melapangkan nya.

Jadi tugas kita, hanyalah mencari karunia. cari lah karunia yang Allah ridhoi.. maka, rezeki itu akan datang sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar