Sabtu, 15 Agustus 2015

SOMBONG ADALAH SIFAT IBLIS

SOMBONG ADALAH SIFAT IBLIS

Allah berfirman: “Apakah yang menghalangimu untuk bersujud (kepada Adam) di waktu aku menyuruhmu?”Menjawab Iblis “Saya lebih baik daripadanya: Engkau ciptakan saya dari api sedang Dia Engkau ciptakan dari tanah. (Q.S. Al-A’raf : 12).

Allah berfirman: "Turunlah kamu dari surga itu; karena kamu tidak sepatutnya menyombongkan diri di dalamnya, maka keluarlah, sesungguhnya kamu termasuk orang-orang yang hina". (Q.S Al-A'raf : 13).
Sangat jelas.. kita sebagai manusia tidak boleh merasa diri lebih baik, berbangga diri dan mengecilkan orang lain. karna merasa lebih baik dari orang lain itu adalah sifat IBLIS!
Inilah sikap yang di benci ALLAH..

Di saat kita di berikan kelebihan oleh ALLAH baik,ilmu,harta,kemuliaan dan derajat yg lebih dari orang lain,lebih beruntung dr orang lain.. semua itu tidak patut kita sombongkan, jangan berbangga diri..
Kita seharusnya bersyukur atas apa yg di berikan ALLAH..
jangan sampai kita terusir dr surga ALLAH seperti iblis!
Jangan sampai kita di campak kan ALLAH dari rahmat nya(surga)..

Karna RAHMAT ALLAH (SURGA), tidak layak untuk orang-orang yang menyombongkan diri!
Berapa banyak contoh-contoh di kehidupan orang yang sombong dan berbangga diri dengan apa yang di miliki nya mendapatkan kesudahan yang hina..???.. sesungguhnya ia telah jauh dari RAHMAT ALLAH (SURGA).

semua kita pasti pernah merasa lebih baik dari orang lain walau tanpa kita sadari..!
Mulai sekarang.. rubah lah, sesungguhnya itu sifat iblis. Jangan mengecilkan orang lain..
Seperti iblis yg mengecilkan Adam.

Di saat kita merasa lebih baik dari orang lain,tidak patut kita sombongkan.. tetapi syukuri lah!!!
Karna kita masih berada di surga ALLAH.. kita telah memperoleh RAHMAT ALLAH!!!..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar