Minggu, 14 Januari 2018

PELAJARAN BERSERAH DIRI

PELAJARAN BERSERAH DIRI

Alhamdulillah Bulan september 2018 usia saya genap 41 th. Dulu saya merantau ke surabaya, dan bekerja di perusahaan selama 15 th. Karena perusahaan terancam gulung tikar, akhirnya banyak karyawan yang dirumahkan termasuk saya yang dirumahkan.

Keluar dari perusahaan, saya mencoba usaha mandiri. Belum 5 th berjalan usaha sayapun tidak dapat hasil tp saya malah terlilit hutang, karena gulung tikar. Akhirnya saya jadi pengangguran. Mau melamar kerja ke perusahaan usia sudah diatas 40 th, mau kerja yang berat2 badan saya gak kuat, mau usaha sendiri tidak ada modal awal/kosong sama sekali.

Padahal saya punya isteri, 2 orang anak, dan 2 orang tua yang sudah berusia lanjut. Dan saya harus bayar hutang. Padahal posisi saya sampai saat ini, pengangguran yang punya tanggung jawab kepada keluarga.

Alhamdulillah isteri saya mengerti keadaan saya. Ditengah keresahan hati saya saat itu Alhamdulillah saya ketemu dzikir nafas. Saya ikuti tiap hari tulisan Bang Andy. Sedikit demi sedikit saya belajar berserah diri kepada ALLAH.

Alhamdulillah,walaupun saya pengangguran, saya sekeluarga bisa makan 3x tiap hari. Walaupun saya masih belum bisa membayar hutang, tapi Alhamdulillah orang yang memberi pinjaman tidak pernah menanyakan kapan uangnya dikembalikan.

Saya tidak tahu apa yang harus saya lakukan. Saya dijadikan ALLAH pengangguran tapi diberi tanggung yang berat. Akhirnya ya cuma belajar berserah diri kepada Allah dan belajar meyakini ALLAH pasti memberi pertolongan. Aamiin. Gimana lagi saya tisak punya usaha sama sekali yang bisa menghasilkan uang. Ya cuma berserah diri itu yang bisa kulakukan. Maaf Bang Andy terlalau panjang. Assalamu alaikum warohmatullahi wabarokatuh.

Jawab,
Alhamdulillah.. pengalaman hidup itu adalah guru yang berharga pak. Allah sedang mendidik bapak melalui kejadian dalam hidup ini. semoga segala rintangan dan cobaan dalam hidup membuat kita kuat dan hanya berserah kepada Allah. jangan melihat masalah nya, tetapi lihat lah segala hikmah di sebalik itu. pasti ada pak, baca lah..!

setelah menerima keadaan yang di berikan Allah, bapak harus meminta petunjuk Allah.. bagaimana kah cara meraih rezeki Allah..? nanti pasti di berikan amanah atau perintah oleh Allah. ketika perintah-perintah Nya kita jalankan.. pasti segala masalah hidup kita akan teratasi.

jangan hanya diam menerima. setelah menerima pasti ada perintah. lakukan saja perintah Allah itu.. pasti kita kan terjamin..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar